You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 UPK Monas Perketat Pengawasan Antisipasi Aktivitas Pencarian Koin Jagat
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

UPK Monas Perketat Pengawasan Antisipasi Aktivitas Pencarian Koin Jagat

Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monumen Nasional (Monas) memperketat pengawasan untuk mengantisipasi aktivitas pencarian Koin Jagat di kawasan Monas.

"Kami telah instruksikan petugas lapangan meningkatkan pemantauan pengunjung,"

Selain menggencarkan pengawasan di akses masuk, UPK Monas juga meningkatkan kegiatan patroli dengan melibatkan petugas.

Kepala UPK Monas, Muhammad Isa Sanuri mengatakan, selama ini pihaknya belum mendapati aktivitas pencarian Koin Jagat di kawasan Monas. Meski demikian, pihaknya tetap meningkatkan pengawasan dan juga pemantauan sebagai langkah antisipatif.

Satpol PP Jakpus Edukasi Sanksi Pelaku Perusak Fasum

"Kami telah instruksikan petugas lapangan meningkatkan pemantauan pengunjung dan menggencarkan patroli," katanya, Jumat (17/1).

Menurut Isa, pihaknya memiliki 140 petugas pengamanan dalam. Selain itu, pengamanan kawasan Monas juga diperkuat tambahan 40 personel dari kepolisian dan TNI.

Selama ini, pihaknya memberlakukan pengawasan mulai pukul 08.00-20.00 malam. Secara teknis, petugas dibagi menjadi dua shift kerja dan tiga regu. Tidak hanya mengawasi akses masuk, para petugas tersebut juga rutin melakukan pengawasan secara mobile di area dalam kawasan Monas.

Isa mengakui, isu aktivitas pencarian Jagat Koin di sejumlah lokasi lain dan merusak fasilitas umum cukup mengkhawatirkan. Pihaknya berharap tidak ada oknum yang melakukan hal serupa dan berpotensi merusak fasilitas umum di kawasan Monas.

"Untuk mengantisipasi, kami tingkatkan frekuensi pengawasan secara mobile," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4131 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1790 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1456 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik